Wednesday, August 6, 2014

Tol Bandung-Tasik Telan Dana Rp6 Triliun

Bisnis.com, BANDUNG--Kebutuhan dana pembangunan proyek tol Bandung-Cileunyi-Tasikmalaya terbilang sangat besar.

Kepala Bappeda Jabar Denny Juanda mengatakan dengan panjang lintasan sekitar 70 kilometer dengan koridor 50-80 meter tol ini membutuhkan investasi sebesar Rp6 triliun lebih.

"Tol ini dibangun untuk membuat pusat pertumbuhan baru. Kalau tol lain kan dibangun berdasarkan dorongan kebutuhan mendesak, misalnya gara-gara kemacetan," katanya, Rabu (6/8/2014).

Pada 2015 jika semua persiapan matang tol ini sudah bisa dilaksanakan untuk dibangun karena sejak tahun 2012 sudah dilakukan proses desain dan pembebasan lahan.

Denny menyatakan pihaknya juga sedang memikirkan adanya pintu keluar di daerah Rajapolah Tasikmalaya. Pertimbangannya karena di daerah tersebut merupakan sentra kerajinan.

Menurut Denny, proyek besar seperti pembangunan jalan tol memerlukan kajian yang serius serta melibatkan keseriusan masyarakat. Pihaknya mewanti-wanti agar pemerintah daerah turut menyikapi rencana ini dengan memberi sosialisasi pada warga saat pembebasan lahan.

“Jangan sampai, karena tanahnya tidak terlintasi, atau karena terlintasi pembangunan, menjadi ribut bahkan konflik,” katanya.


Editor : Yanto Rachmat Iskandar
Sumber : http://bandung.bisnis.com/m/read/20140806/5/514444/tol-bandung-tasik-telan-dana-rp6-triliun diakses tanggal 6 Agustus 2014

1 comment:

Unknown said...

terimakasih infonya sangat membantu, kunjungi http://bit.ly/2CYwmbi